Dakwah banyak dosen tidak linier sehingga tak berkualitas
“Salah satu indikator dosen yang berkwalitas ketika riwayat pendidikannya linier, mengajar sistematis, tidak menjenuhkan dan dapat memahamkan mahasiswanya”, tutur AD (nama samaran) mahasiswa semester lima jurusan bimbingan konseling islam yang di temui setelah selesai kuliah di gedung A, selasa (4/10).
Cowok yang rambutnya dibelah dua ini, juga mengatakan bahwa di jurusan bimbingan konseling islam (BKI) ada dosen yang kurang berkwalitas, karena ketika menerangkan menurutnya, dosen tersebut tidak paham terhadap materi yang akan disampaikan kepada mahasiswa sehingga hal itu sangat fatal sekali dalam dunia pembelajaran. Hal itu terbukti ketika ada mahasiswa yang tanya tentang materi yang telah disampaikan, jawabannya tidak memuaskan dan bahkan membingungkan mahasiswa yang bertanya, karena tidak ada refrensi yang jelas dan tidak rasionalnya jawaban yang di lontarkan.
Lebih lanjut dia berharap kepada pihak jurusan atau pihak akademik untuk mengganti dosen yang kurang berkwalitas tersebut. Supaya pembelajaran di fakultas dakwah khususnya di BKI bisa lebih efektif dan efesien, serta dapat terarah sesuai dengan apa yang kita harapkan. Karena dia pikir mahasiswa bayar SPP supaya mendapat pelayanan pendidikan yang memuaskan dan bermanfaat bagi kehidupannya yang akan datang.
Hal senada juga disampaikan oleh SL (nama samaran) yang juga mahasiswa semester lima, dia sangat tidak nyaman dan tidak setuju ketika ada dosen yang tidak linier karena kebanyakan tidak berkwalitas. “saya tidak sepakat kalau ada dosen yang tidak berkwalitas, karena penjelasannya bulet”. Ungkap SL seraya tersenyum.
Dia juga menambahkan bahwa dosen di dakwah khususnya BKI banyak dosen yang tidak linier, karena hal itu merupakan indikator suatu dosen yang berkwalitas.
Dan harapannya juga sama dengan AD, yakni pihak akademik harus bertindak tegas dalam meminimalisir adanya dosen yang tidak berkwalitas.
Setelah dikomfirmasikan dengan pihak jurusan, RG yang merupakan ketua jurusan BKI mengatakan bahwa dosen yang tak berkwalitas yang dalam hal ini juga termasuk dosen yang tidak linier sudah di konfirmasikan dengan pihak akademik, tapi kenyataannya masih belum ada tanggapan konkrit dari pihak akademik untuk meminimalisir dosen yang tak berkwalitas. “saya sudah konfirmasikan kepada pihak akademik tentang masalah dosen yang tak berkwalitas, jadi terima atau tidak, kalau itu dosen BKI kalian harus bisa menerima” ungkap kajur BKI waktu acara silaturrahmi HMJ BKI di aula setelah di tanya oleh mohammad syarrafah mengenai dosen yang tidak berkwalitas boleh di ganti atau tidak.
0
komentar
Langganan:
Posting Komentar (Atom)